RSU Bunda Jakarta

Cara Menghilangkan Kedutan di Pipi Kiri HFS dengan MVD

Cara Menghilangkan Kedutan di Pipi Kiri Akibat HFS

Cara menghilangkan kedutan di pipi kiri ada beberapa metode terkini. Terutama yang penyebabnya adalah hemifacial spasm (HFS) atau spasme hemifasial.

Hemifacial spasm (HFS) adalah kondisi medis yang menyebabkan kedutan atau kontraksi tidak terkendali pada otot wajah, terutama satu sisi wajah. Kemunculannya mendadak, biasanya sekitar mata dan pipi. Dapat berlangsung dari beberapa detik hingga beberapa menit.

Kedutan di pipi sebelah kanan atau kedutan pipi kiri dekat mulut kemungkinan bisa menjadi tanda pertama dari HFS. Meskipun umumnya tidak menyebabkan rasa sakit, kondisi ini dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan memengaruhi kualitas hidup seseorang. Hemifacial spasm terjadi ketika saraf yang mengendalikan otot wajah, terjepit sehingga teriritasi dan mengalami kerusakan.

Apa Penyebab Hemifacial Spasm

Penyebabnya adalah gangguan pada saraf yang mengatur otot wajah, yaitu saraf fasialis atau saraf VII. Penyebab utama dari gangguan ini adalah kompresi atau penekanan saraf wajah oleh pembuluh darah yang menekan bagian saraf tersebut, sehingga menyebabkan kontraksi otot yang tidak terkendali.

Selain itu, faktor-faktor lain yang dapat menyebabkan saraf wajah bergerak sendiri akibat hemifacial spasm meliputi:

-Pembuluh darah yang menyentuh saraf wajah, mengganggu sinyal yang dikirimkan ke otot wajah dan menyebabkan kedutan. Biasanya, kondisi ini berkembang perlahan seiring bertambahnya usia, dan sering ditemukan pada orang yang lebih tua.

-Lesi atau Cedera pada Saraf Wajah, kedutan pipi kiri dekat mata atau pipi kanan dapat disebabkan oleh cedera yang merusak saraf wajah. Cedera pada saraf ini bisa terjadi akibat kecelakaan, stroke, atau infeksi yang mengenai saraf wajah.

-Penyakit Neurologis, seperti multiple sclerosis (MS) yang memengaruhi sistem saraf pusat juga dapat menyebabkan hemifacial spasm. MS dapat merusak lapisan pelindung saraf dan mengganggu sinyal yang dikirimkan ke otot wajah.

-Faktor Genetik, meskipun ini lebih jarang, riwayat keluarga dengan kondisi serupa dapat meningkatkan risiko terjadinya hemifacial spasm.

Gejala Hemifacial Spasm

Kedutan otot wajah yang tidak terkendali menjadi gejala kejang wajah separuh akibat HFS. Kedutan ini dapat dimulai di sekitar mata dan menyebar ke bagian wajah lainnya.

Gejala umum hemifacial spasm meliputi:

-Kedutan di Pipi Sebelah Kanan atau Kiri, kedutan pipi kiri dekat mulut atau kedutan di pipi sebelah kanan adalah gejala yang sangat umum pada hemifacial spasm. Kedutan ini disebabkan oleh kontraksi otot wajah yang tidak terkendali dan sering kali terjadi berulang kali. Selain itu, kedutan pipi kiri dekat mata juga dapat terjadi jika kedutan dimulai di sekitar area mata dan menyebar ke pipi.

-Kedutan di Sekitar Mata dikenal dengan istilah blefarospasme, adalah salah satu gejala pertama dari hemifacial spasm. Kontraksi otot kelopak mata ini bisa sangat mengganggu, dan penderita mungkin merasa seperti ada sesuatu yang mengganjal di mata mereka.

Kesulitan Mengendalikan Gerakan Wajah atau sulit mengontrol otot wajah. Sehingga menyebabkan ekspresi wajah yang tidak diinginkan, yang dapat membuat penderita merasa cemas atau malu.

-Wajah menjadi tegang atau nyeri ringan di wajah mereka, terutama di sisi wajah yang terdampak.

Cara Menghilangkan Kedutan di Pipi Kiri

Penanganan hemifacial spasm bertujuan untuk mengurangi gejala dan memperbaiki kualitas hidup penderita.

Beberapa metode yang dapat digunakan untuk mengatasi kedutan wajah yang disebabkan oleh hemifacial spasm antara lain:

-Obat kedutan separuh wajah, digunakan untuk mengurangi kontraksi otot wajah termasuk antikonvulsan dan relaksan otot. Obat seperti botulinum toxin (Botox) sering digunakan untuk mengobati kedutan pada wajah. Botox bekerja dengan cara menghambat sinyal saraf ke otot, sehingga mengurangi kontraksi otot yang menyebabkan kedutan. Pengobatan ini terbukti efektif untuk banyak penderita hemifacial spasm, dan hasilnya biasanya berlangsung selama beberapa bulan sebelum perlu diulang.

-Operasi Mikrovaskular Dekompresi (MVD), Untuk kasus yang lebih parah atau yang tidak merespon pengobatan, prosedur bedah MVD dapat dilakukan. Prosedur ini bertujuan untuk menghilangkan tekanan dari pembuluh darah yang menekan saraf wajah. MVD dapat memberikan hasil yang baik, terutama pada pasien dengan hemifacial spasm yang disebabkan oleh kompresi pembuluh darah pada saraf wajah.

Cara Menghilangkan Kedutan di Pipi Kiri Selanjutnya …

 

-Penanganan Penyakit yang Mendasari, kondisi lain menjadi penyebabnya seperti multiple sclerosis atau kelainan neurologis lainnya, pengobatan terhadap kondisi tersebut dapat membantu mengurangi gejala hemifacial spasm. Obat-obatan untuk penyakit penyerta ini dapat digunakan untuk mengurangi intensitas kedutan pada wajah.

Dampak Hemifacial Spasm Jika Dibiarkan

Jika hemifacial spasm tidak ditangani, dampaknya bisa beragam. Meskipun hemifacial spasm tidak mengancam jiwa, kedutan yang terus-menerus dapat sangat mengganggu kehidupan sehari-hari penderita.

Beberapa dampak yang dapat timbul akibat dibiarkan begitu saja antara lain:

-Gangguan Psikologis, dapat menyebabkan penderita merasa malu, cemas, atau bahkan depresi. Rasa tidak percaya diri yang muncul karena tampilan wajah yang tidak terkendali bisa mempengaruhi kualitas hidup dan interaksi sosial.

Kedutan terutama jika terjadi di sekitar mata atau mulut, dapat mengganggu kemampuan seseorang untuk berbicara, makan, atau bahkan melihat dengan jelas. Hal ini bisa menghambat aktivitas sehari-hari dan menurunkan produktivitas.

-Meskipun jarang terjadi, kontraksi otot yang terus-menerus tanpa penanganan dapat menyebabkan ketegangan atau kelelahan/kerusakan otot wajah, yang akhirnya dapat memengaruhi ekspresi wajah dan fungsi motorik wajah.

-Kelopak mata tertutup akibat kedutan terus sehingga mengganggu hobi atau kegiatan harian, misalnya membaca, menyetir mobil/motor dan lainnya.

Obat Kedutan di Wajah

Hemifacial spasm obatnya apa menjadi kalimat pertanyaan yang sering muncul di pencarian.

Salah satunya adalah injeksi Botox. Selain itu, obat-obatan antikonvulsan seperti carbamazepine atau gabapentin juga dapat membantu mengurangi gejala. Obat-obat ini bekerja dengan cara mengurangi aktivitas saraf yang menyebabkan kedutan pada otot wajah.

Cara Menghilangkan Kedutan di Pipi Kiri

Akupuntur untuk hemifacial spasm, dapat menjadi salah satu terapi hemifacial spasm atau cara mengobati kedutan terus menerus. Dapat dicoba untuk membantu otot menjadi relaksasi. Namun tidak dapat mengatasi jepitan saraf wajah yang menjadi penyebabnya.

Jika seseorang mengalami kedutan terus-menerus, seperti kedutan pipi kiri dekat mata atau kedutan pipi kiri dekat mulut, penting untuk memeriksakan diri ke dokter untuk diagnosis yang tepat. Selain pengobatan medis, pembedahan mungkin diperlukan tergantung pada penyebab dan keparahan kondisi tersebut.

Mengapa Hanya Satu Sisi Wajah?

Hemifacial spasm biasanya hanya terjadi pada satu sisi wajah karena penyebab utamanya adalah kompresi atau tekanan pada saraf wajah, yang mengontrol otot-otot di wajah. Saraf ini keluar dari batang otak dan mendistribusikan sinyal ke otot wajah.

Ketika pembuluh darah menekan saraf fasialis satu sisi, hanya otot-otot yang dikuasai oleh saraf tersebut yang akan terpengaruh. Inilah yang menjadi penyebab kedutan hanya pada satu sisi wajah. Hal ini menjelaskan mengapa seseorang mungkin hanya mengalami kedutan di wajah sebelah kiri atau kedutan di pipi sebelah kanan, tergantung pada sisi mana tekanan tersebut terjadi.

Nama lain dari hemifacial spasm adalah spasme wajah unilateral atau spasme facial unilateral. Sering juga  disebut dengan kedutan wajah satu sisi karena gejalanya yang hanya terjadi pada satu sisi wajah. Dalam beberapa literatur medis, spasme hemifasial bisa juga dikenal dengan blefarospasme (jika gejalanya berfokus pada area mata). Meskipun blefarospasme lebih merujuk pada kedutan pada kelopak mata, sementara hemifacial spasm mencakup otot wajah lainnya juga.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *